Rabu, 19 Februari 2014

Ngambek ke Katie Holmes Suri Cruise Nangis


Suri Cruise (Daily Mail)

Tingkah laku Suri Cruise selalu menarik perhatian. Mulai dari belanja barang-barang mewah, terbang dengan helikopter, hingga menangis, selalu menjadi pemberitaan. Seperti yang terjadi, ketika ia usai makan malam dengan ibundanya, Katie Holmes di sebuah restoran pizza di New York.

Meski sudah malam, Suri tetap minta dibelikan es krim. Katie pun memuluskan permintaan putrinya tersebut. Suri dengan wajah gembira menikmati es krim cone itu. Entah apa yang terjadi, Katie mendadak mengambil es krim dari tangan Suri.

Seperti dikutip dari Daily Mail, Suri langsung menangis. Ia tak terima, makanan favoritnya diambil ibunya. Ia terus menangis sambil membuntuti langkah ibunya. Katie pun tidak memberikan es krim itu ke Suri.

Diduga tangisan Suri malam itu, bukan hanya karena urusan es krim tetapi juga karena ia sudah merasa lelah. Jarum jam sudah menunjukkan pukul sembilan malam. Itu waktunya dia beristirahat setelah berkegiatan seharian penuh.

Keberadaan Katie dan Suri di New York karena menemani Tom Cruise yang masih menjalani syuting film terbarunya. Katie juga baru balik dari Beijing pada Jumat lalu. Ia tidak membawa Suri.
Bocah berusia enam tahun itu, tinggal di New York bersama ayahnya. Tom mengajak Suri ke acara makan malam dalam sebuah ajang penghargaan. Suri adalah satu-satunya bocah yang menghadiri acara tersebut.

Ia tampil menggemaskan dengan gaun berwarna merah jambu dan sepatu berhak warna emas.

Sumber  :  http://life.viva.co.id/news/read/327535-ngambek-ke-katie-holmes--suri-cruise-nangis

Tidak ada komentar:

Posting Komentar